Kamis, 30 Juni 2011

10 Tanda Mengenali Bayi Sakit

Salah satu kesulitan dalam perawatan bayi adalah mengetahui apakah bayi Anda sehat atau tidak. Bayi tidak dapat memberi tahu kita apa yang mereka rasakan, jadi kita harus mengandalkan pada reaksi tubuh mereka. Untungnya, bayi selalu memberikan tanda-tanda bila tidak sehat. Tanda-tanda itu dapat sangat nyata atau kurang nyata. Demam/dingin, muntah, dan biduran adalah beberapa di antara tanda yang nyata. Tanda yang kurang nyata antara lain menjadi pasif atau cengeng, tidak tertarik dengan apa yang terjadi di sekelilingnya, kurang selera makan, atau tidak buang air besar dalam beberapa hari.

Varises Vagina pada Ibu Hamil

Varises tidak hanya terjadi di kaki, tetapi juga di bagian tubuh lain, seperti di vagina. Sebenarnya secara anatomi sama saja varises vagina dengan varises di bagian tubuh lain, yakni terjadinya pelebaran pembuluh vena. Volume darah pada wanita hamil bertambah banyak, bisa sampai 20 persen, sehingga terjadi pengenceran darah. Dengan bertambahnya volume darah dan juga beban tubuh, maka organ-organ yang banyak memiliki pembuluh vena seperti vagina mengalami pelebaran.
Varises pada vagina bisa dicegah dengan konsumsi makanan bergizi seimbang yang kaya akan antioksidan alami serta serat. Varises pada vagina terkait dengan kekuatan otot-otot dan dinding-dinding pembuluh darah ibu hamil. Jika ibu hamil memiliki tubuh yang sehat, maka otot-otot dan dinding-dinding pembuluh darahnya pun lebih kuat dan sehat.

Tips Agar ASI Lancar

Saluran ASI bisa tersumbat jika saluran susu tidak mengalami pengosongan dengan baik, misalnya akibat posisi menyusui tidak bervariasi, Anda sibuk atau stres sehingga bayi tidak disusui dengan teratur, bayi tidur sepanjang malam sehingga melewati waktu menyusu, BH terlalu ketat atau alat bantu gendong bayi menekan payudara.
Bila saluran ASI tersumbat, timbul gejala sakit, bengkak, bagian payudara mengeras dan kulit payudara memerah. Penyumbatan yang tidak ditanggulangi bisa mencetus radang payudara atau mastitis.

Menu Ibu Menyusui

Selain dari cadangan lemak dalam tubuh, enerji yang dibutuhkan untuk produksi ASI ibu menyusui diperoleh dari makanan. Makanya, Anda tetap saja harus mengonsumsi makanan bergizi seimbang dalam jenis yang bervariasi setiap harinya.
Dengan begitu, kebutuhan energi dan zat-zat gizi selama masa menyusui terpenuhi secara optimal. Selain Anda tetap sehat, kualitas dan kuantitas ASI juga jadi oke. Lebih dari itu, jangka waktu Anda untuk memproduksi ASI jadi relatif lama.

Resep Herbal Pereda Demam

Bawang merah
Salah satu bumbu dapur ini sering digunakan untuk meredakan suhu tubuh yang tinggi pada anak-anak. Brambang, begitu orang Jawa menyebutnya. Bawang merah memiliki kandungan minyak atsiri, sikloaliin, metilaliin, kaemferol, kuersetin, dan floroglusin yang efektif untuk menurunkan suhu tubuh.
Resepnya:
Cuci lima butir bawang merah lalu kupas. Kemudian parut atau gerus dan tambahkan minyak kelapa atau minyak kayu putih secukupnya. Setelah itu balurkan ke tubuh anak, terutama bagian ubun-ubun, punggung, perut, paha, lengan, dan telapak
kaki

Inginkan Pereda Demam? Cari saja di Dapur!

Keluhan yang sering dialami anak-anak adalah demam. Jika Anda tak ingin menggunakan obat kimia, banyak sekali jenis bahan alami yang bermanfaat sebagai pereda demam, di antaranya bawang merah, air kelapa muda, lempuyang emprit, kunyit, atau pegagan.
Demam adalah peningkatan suhu tubuh di atas normal. Pada anak-anak, suhu tubuh normal berkisar antara 36 hingga 37,5 derajat Celsius. Banyak orangtua kurang memahami bahwa demam bukanlah penyakit, melainkan gejala.

Manjakani “Herbal Ajaib” Dambaan Para Wanita (dan Suami)

Dibandingkan dengan daun sirih, manjakani memang relatif kurang dikenal. Padahal tanaman ini juga berkhasiat untuk merawat kesehatan, membersihkan organ intim wanita dan menghilangkan bau tak sedap, bersih harum dan kesat, bangkitkan rasa percaya diri untuk kemesraan hubungan suami-istri.
Merawat organ intim dengan ramuan bahan alami sebenarnya telah dilakukan sejak dahulu kala. Yang paling populer adalah air rebusan daun sirih untuk menghilangkan keputihan. Sebenarnya masih ada bahan lain untuk menjaga organ intim, yakni manjakani (oak galls).

Selasa, 28 Juni 2011

Kunyit: Obat Herbal untuk Sakit Maag

Indonesia adalah negeri yang kaya dengan keanekaragaman hayati. Kekayaan itu terkadang belum banyak diteliti. Sehingga banyak tumbuhan asli Indonesia yang belum diteliti manfaatnya terhadap penyembuhan penyakit. Seperti para pengidap penyakit maag. Selain mengonsumsi obat-obatan yang diberikan oleh dokter, ternyata penyakit ini bisa disembuhkan dengan mengonsumsi kunyit, yang banyak ditemukan di setiap dapur di rumah.


Beberapa tanaman yang telah banyak diteliti untuk digunakan sebagai obat sakit maag di antaranya adalah kunyit. Kunyit (Curcuma longa atau C domestica) termasuk yang paling dikenal masyarakat. Sifat-sifat kunyit yang dapat menyembuhkan luka sudah dilaporkan sejak 1953. Hasil penelitian menunjukkan, dengan kunyit laju penyembuhan meningkat 23,3 persen pada kelinci dan 24,4 persen pada tikus.

Penelitian dan Studi Farmasi Modern tentang Habbatus Sauda’

1. Biji Habbatus Sauda’ (Nigella Sativa) menunjukkan aksi galactogogue pada tikus percobaan, artinya bahwa terdapat peningkatan volum kotoran tikus yang diberi makan biji-bijian tersebut. Uji histology menunjukkan lebih banyak proliferasi dari aktivitas acnidan secretari pada jaringan payudara pada induk tikus yang memakan biji N. Sativa (Agarwala et al, 1987).


2. Peningkatan volume susu yang diobservasi pada kambing setelah mengkonsumsi Habbatus Sauda’ sebanyak 100 mg/kb berat selama 10 hari (Vihan and Panwar, 1987).

Resep Mengencangkan Otot Miss V

Setelah melahirkan, selain kegembiraan yang dirasakan oleh wanita, ada kekhawatiran tentang bentuk tubuh yang biasanya berubah ukuran serta ketakutan akan berkurangnya kekuatan otot-otot miss V (vagina).
Tetapi jangan khawatir sekarang ini selain senam, dapat dilakukan pemulihan dari dalam dengan cara meminum ramuan herbal yang berfungsi untuk mengencangkan otot-otot miss V. Beberapa resep di bawah ini sayang juga bila tidak dicoba.

Kamis, 23 Juni 2011

SANDAL KESEHATAN

Sandal Kesehatan Sammora Spring Reflexology . Kesehatan merupakan harta tak ternilai bagi manusia,namun terkadang kita menganggap hal ini tidak penting dan baru akan menyadari sesudah kita terbaring sakit.Anda dapat menjaga kesehatan setiap kali anda melangkah dengan memakai Sandal Sammora.Pada awal pemakaian,kaki akan terasa gatal dan sakit,hal ini disebabkan aliran darah anda telah bekerja.Tonjolan-tonjolan pada Sandal Sammora akan mengikuti setiap perubahan berat dari langkah anda sehingga kuat tidaknya pijatan pada kaki disesuaikan dengan berat badan anda.

Penelitian membuktikan banyak sekali terdapat titik-titik syaraf di telapak kaki manusia.Dengan kata lain Telapak Kaki itu bagaikan akar tumbuhan, titik kesehatan manusia.Jika akar kita kuat maka kita akan senantiasa sehat. Pada zaman dulu orang jarang sakit karena banyak jalan dan kebanyakan tidak memakai alas kaki,menginjak batu kerikil sehingga syaraf di kaki terstimulasi mengakibatkan aliran darah menjadi lancar dan membuang racun dari tubuh.

Sekarang telah hadir Sandal Kesehatan di desain unik seperti kita menginjak batu kerikil membantu menstimulasi syaraf di bagian kaki kita. Sangat membantu kita dalam upaya hidup sehat dan dalam pencegahan penyakit. Pepatah mengatakan lebih baik mencegah daripada mengobati,hadiahkan kepada orang tua Anda,Saudara Anda dan Teman Anda.Jadikan hidup lebih sehat dan bermakna.

Sandal Kesehatan Sammora mempunyai 82 tonjolan pada setiap pasang yang terdiri dari:
1. 66 buah tonjolan berpegas,warna abu-abu.
2. 12 buah tonjolan berpegas dan bermagnet,warna merah.
3. 4 buah tonjolan non pegas dan non magnet,warna abu-abu.
4. Masing-masing tonjolan ada yang keras dan ada yang lembut sesuai anatomi telapak kaki manusia.
5. Masing-masing tonjolan akan bekerja sesuai dengan titik-titik akupuntur yang terhubung langsung ke organ tubuh lainnya.

THERMOMETER DIGITAL MS

Thermometer Digital merek magicstar ini tingkat akurasinya sangat tinggi.Harganya murah cocok bagi semua umur baik anak kecil maupun dewasa.Gampang cara pakainya dan juga aman bagi keluarga.Tersedia fungsi waktu atau timer jika pengukuran telah selesai dengan bunyi "beep".

Ada bermacam-macam aplikasi thermometer,ada yang untuk ruang,mesin,dan sebagainya .Namun Thermometer Digital merek Magicstar ini khusus untuk mengukur suhu tubuh manusia.Penggunaanya praktis dan cepat tidak seperti thermometer konvensional biasa seperti yang memakai air raksa.

Cara pakai Thermometer Digital

   1. Tekan tombol ON pada thermometer.
   2. Letakkan ujung sensor pada posisi yang diinginkan sperti ketiak atau mulut
   3. Hasil akan keluar di LCD dalam 2-3 detik setelah ada bunyi "beep"
   4. Tekan tombol OFF

Harga : Rp.25.000,-
Berat Produk : 100 gram
Kode : 901088

ALAT TENSI METER ANEROID

Alat Tensi Meter Aneroid merk magicstar ini biasa digunakan oleh dokter atau suster dalam memeriksa tekanan darah pasien.
Tensi Meter Aneroid terdiri dari meteran pengukur tekanan,balon pompa dan selang dan kain ke lengan pasien.Pengukuran dengan cara manual dipercaya lebih akurat dari yg otomatis.

Tensi Meter Aneroid merek magicstar di produksi dengan teknologi canggih sehingga akurat dalam pengukurannya.Kami juga menyediakan alat pengukuran tekanan darah Digital yaitu merek Sammora.

Apa itu tekanan darah?

Tekanan darah adalah pengukuran tekanan aliran darah terhadap dinding arteri. Tekanan darah paling tinggi disebut tekanan darah systolic,paling rendah adalah tekanan darah diastolic.Keduanya penting untuk mengevaluasi status tekanan darah. Banyak faktor fisik yang mempengaruhi tekanan darah misalnya aktifitas fisik,kelelahan atau perbedaan waktu pagi atau malam.Pada pagi hari tekanan darah biasanya rendah dan akan semakin tinggi menjelang siang sampai sore.Pada saat musim panas juga rendah dan tinggi pada musim dingin.

JARUM AKUPUNTUR KOREA DONGBANG

Jarum Akupuntur Korea merek DongBang ini sangat baik di gunakan dalam terapi akupuntur.

Jarumnya steril dan dibuat dengan presisi sangat akurat sehingga bisa dengan mudah kena langsung di titik-titik akupuntur.

Tersedia dalam bermacam ukuran yaitu DB sizes
# 0.18 x 30 mm
# 0.22 x 30 mm
# 0.22 x 40 mm
# 0.25 x 50 mm
# 0.30 x 30 mm
# 0.20 x 40 mm
# 0.20 x 50 mm

Masing -masing 1 box isinya 100 jarum,ukuran 0.18 merupakan diameter jarum dan 30mm merupakan panjang jarum.

Harga : Rp.37.000,-
Berat Produk : 150 gram
Kode : 901091

KARPET PIJAT REFLEKSI

Untuk mencegah rematik, darah tinggi, sakit pinggang, asam urat, kesemutan, encok, menghilangkan stres/depresi dan melancarkan peredaran darah.
Cara pemakaian:
1. Alat pijat refleksi ini digunakan dengan cara diinjak-injak  kurang lebih 15  menit secara rutin
2. Digunakan pada waktu istirahat kantor, mengendarai mobil, nonton TV, dll
3. Bila tangan sering kesemutan, kram, tempelkan tangan anda pada alat pijat refleksi ini sambil dipijat.
4. Setelah memakai alat pijat refleksi ini dianjurkan banyak minum air putih.
5. Bagi yang sulit tidur, dianjurkan menggunakan alat ini kurang lebih 15 menit setiap hari sebelum tidur.

Harga : Rp.15.000,-
Berat Produk : 500 gram
Kode : 900610

Khasiat Jahe dari Masuk Angin hingga Payudara Montok

Umbi jahe mengandung senyawa oleoresin yang lebih dikenal sebagai gingerol yang bersifat sebagai antioksidan. Sifat inilah yang membuat jahe disebut-sebut berguna sebagai komponen bioaktif antipenuaan. Komponen bioaktif jahe dapat berfungsi melindungi lemak/membran dari oksidasi, menghambat oksidasi kolesterol, dan meningkatkan kekebalan tubuh. Berbagai manfaat jahe yang secara tradisional sudah dikenal luas adalah seperti berikut ini:

4 Herbal Penghilang Rasa Sakit

Biasanya ketika kita merasa sakit atau pusing langsung minum obat penghilang rasa sakit, padahal obat penghilang rasa sakit bisa menyebabkan efek samping pada tubuh. Beberapa herbal tertentu dapat dijadikan penghilang rasa sakit alami tanpa efek samping. Obat-obat penghilang rasa sakit seperti obat non-steroid atau anti-inflamasi biasanya banyak digunakan untuk meredakan sakit kepala, sakit gigi, otot kram hingga arthritis (radang sendi) kronis.

Jumat, 17 Juni 2011

Khasiat Terong yang Mentereng!

Penampilannya mungkin kurang menarik. Tapi dibalik itu, terong (eggpant atau aubergine) memiliki banyak manfaat untuk tubuh kita. Tak hanya populer sebagai makanan, sayuran berdaging lunak seperti spons ini juga dimanfaatkan sebagai obat untuk mengatasi berbagai penyakit.


Cukup banyak negara yang memiliki masakan khas dari sayuran yang bernama latin Solanum melongena ini. Hal ini karena memang terong dikenal sebagai sayuran yang istimewa. Di India misalnya, terong yang dikenal dengan nama brinjal, dipandang sebagai raja sayuran (king of vegetables) karena rasanya enak dan bisa digunakan di hampir semua masakan khas India sehari-hari dan makanan untuk perayaan. Ada anggapan, terong bisa menyebabkan loyo kaum pria. Anggapan itu mincul bisa jadi itu karena penampilan terong yang lunak setelah dimasak. Alhasil, kebanyakan pria merasa khawatir saat disodori hidangan dari terong. Padahal ini cuma mitos belaka dan tak terbukti kebenarannya. Sebaliknya, terong justru bermanfat dalam urusan seks.